Daftar Hotel di Dago Bandung
Ini Dia Daftar Hotel di Sekitar Jalan Dago Bandung dengan Harga Murah & Ekonomis
Siapa sih yang tak kenal Dago di Bandung? Ya, tempat ini selain menawarkan berbagai macam tempat wisata ini juga menyediakan beberapa daftar hotel di Dago Bandung dengan harga yang bervariasi. Selain pemandangan alam, di daerah Dago Bandung pun menawarkan berbagai macam wisata kuliner Bandung yang enak-enak. Maka, tak heran jika daerah ini menjadi pusat kunjungan para wisatawan dari luar daerah Bandung. Tak hanya itu saja, berwisata ke daerah ini juga tentunya tidak sampai menguras kantong di dompet Anda, karena harganya yang cukup murah.
Tak sabar ingin segera berwisata ke Dago Bandung? Jangan lupa pertimbangkan penginapan yang akan Anda singgahi untuk beristirahat di Kota Bandung. Ya, berikut ini daftar hotel di Dago Bandung yang patut Anda pertimbangkan, antara lain:
1. Cipaheut Pondokan Dago Bandung
Alamat hotel Cipaheut ini berada di Jl. Cigadung Raya Barat No. 2, Bandung kota. Dengan lokasi yang sangat strategis, hotel ini bisa menjadi rujukan untuk Anda semua. Hotel ini memberikan layanan dengan standar yang cukup tinggi demi memenuhi kepuasan para tamunya. Fasilitas yang ditawarkan, seperti layanan kamar, dapur dan balkon. Selain itu, di kamar juga disediakan TV kabel, AC, DVD player, kulkas, ruang tengah dan kamar mandi dengan shower. Tak hanya itu, pondokan ini juga menyajikan pemandangan yang bagus, cocok bagi Anda yang ingin bersantai dan beristirahat di sini. Adapun biaya yang ditawarkan untuk sewa per malamnya dimulai dari Rp.330.579.
2. Wisma Puri Larasati Bandung
Alamat Wisma Puri Larasati ini terletak di Jl. Kanayakan Lama Blok A No. 40 Dago, Bandung kota. Penginapan ini sangat cocok bagi Anda yang senang melancong, karena sangat strategis dan dekat dengan pusat kota. Bahkan diperkirakan hanya 20 menit untuk sampai ke pusat kota. Hotel ini juga dekat dengan factory outlet, distro, dan berbagai macam kafe terkenal di kota Bandung.
Meskipun strategis, Anda tidak akan merasa bising berada di kamar hotel karena cukup jauh dari keramaian sehingga membuat suasana tidur Anda nyaman dan tenang. Beberapa fasilitas bisa Anda dapatkan seperti ruang rapat, mushola dan gallery seni. Untuk fasilitas di kamar sendiri, disediakan fasilitas memasak, refrigerator, 1 ruang tamu, 1 kamar mandi shower, 2 ruang tidur, telepon dan TV kabel. Nah, dengan berbagai fasilitas yang Anda dapatkan, Anda hanya perlu membayar sewa kamar per malam di mulai dari harga Rp.264.463 saja.
3. Sky City Home Bandung
Alamat Sky City Hotel ini terletak di kompleks Dago Asri I C-37, Bandung Kota. Hotel ini terletak di Bandung utara dengan desain bangunan yang modern. Hotel ini menawarkan sebanyak 25 kamar hotel dengan 3 jenis atau tipe deluxe, superior dan super deluxe. Dengan fasilitas yang diberikan tiap kamar dilengkapi oleh coffee-tea maker, TV LCD+ saluran TV satelit, internet hot spot, kamar mandi shower dan meja kerja. Untuk kebutuhan rumah tangga, tiap kamar dilengkapi juga dengan dapur pantry, beserta meja makan, kulkas, kompor, dispenser, dan peralatan makan. Adapun harga yang ditawarkan untuk sewa per malam dimulai dari Rp. 247.107.
4. Dago Highland Resort
Salah satu dari daftar hotel di Dago Bandung yang juga terkenal adalah Dago Highland Resort. Alamat hotel ini terletak di Jl. Bukit Pakar Timur IV No. 88 Dago, Bandung. Dago Highland Resort ini menampilkan fasilitas terlengkap untuk para tamu hotel, seperti fasilitas rapat, koran, restoran, concierge, dan tempat parkir mobil. Setiap kamar yang dirancang dilengkapi dengan mini bar, bak mandi, televisi, pengering rambut, dan Wi-Fi. Tak hanya itu, Anda juga bisa menikmati fasilitas rekreasi yang ditawarkan di Dago Highland Resort ini. Adapun kisaran harga sewa kamar per malam diperkirakan sebesar Rp.428.100-Rp.451.300.
Lihat juga daftar hotel di Cihampelas untuk referensi tambahan. Bagaimana, sudah mempertimbangkan untuk memilih hotel murah atau berkualitas yang ada dalam daftar hotel di Dago Bandung di atas? Ya, selamat mencoba dan selamat menikmati liburan Anda di tempat wisata Bandung yang asyik!
Tweet