Daftar Hotel di Kawasan BTDC Nusa Dua
Temukan Daftar Penginapan dan Hotel di Kawasan BTDC Nusa Dua dengan Harga Murah
Nusa Dua Bali merupakan kawasan elit di Bali yang menjadi tujuan wisatawan lokal maupun mancanegara. Bahkan, Nusa Dua Bali pernah dijadikan sebagai tempat latihan untuk para kontestan Miss World tahun 2013. Latihan tersebut dilakukan sebelum ajang final yang di gelar di Bogor pada bulan September tahun lalu. Berbicara tentang kota yang sangat elit dan banyak dibanjiri wisatawan untuk berlibur, maka tak heran kalau kota ini banyak sekali bangunan hotel, mulai dari hotel bintang 2 hingga hotel bintang 5. Apabila Anda berkunjung ke Nusa Dua Bali, Anda dapat mencari hotel di sekitar kawasan BTDC Nusa Dua yang murah dengan fasilitas yang lengkap.
Agar lebih jelas, berikut ini ada beberapa penginapan dan hotel di kawasan Nusa Dua Bali yang dapat Anda jadikan referensi jika berkunjung kesana. Anda tinggal memilih salah satu hotel di Bali yang sesuai dengan budget yang Anda miliki.
Ibis Styles Bali Benoa Hotel
Hotel ini merupakan hotel bintang 3 yang sangat ramai dengan pengunjung. Letak hotel ini cukup strategis sebab berada di Jalan Prata No. 57a, Nusa Dua/Benoa, Bali. Hotel ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti kolam renang, restoran, ruang khusus merokok, ruang meeting, Wi-Fi gratis dan tempat parkir yang luas. Setiap kamar terdiri dari luxury bed, AC, TV LCD, Mini Bar, dan kamar mandi dalam lengkap dengan shower. Untuk keperluan mandi seperti sabun, shampo, sikat, pasta gigi, handuk dan sandal juga sudah disiapkan oleh hotel ini.
Restoran di hotel ini juga menawarkan berbagai jenis menu mulai dari chinese, western dan Indonesian. Anda tinggal memilih menu yang ingin di coba sambil bersantai, karena restoran ini didesain cukup nyaman untuk para pengunjung hotel yang ingin mengisi perutnya. Untuk harga yang ditawarkan mulai dari Rp. 822.644 ribu untuk per nightnya.
Grand Whiz Hotel Nusa Dua
Rekomendasi hotel di kawasan BTDC Nusa Dua yang kedua yaitu Grand Whiz Hotel Nusa Indah yang letaknya sangat dekat dengan Pantai Nusa Indah. Anda hanya butuh waktusekitar 3 menit jika ditempuh dengan jalan kaki dari pantai. Hotel ini juga termasuk salah satu hotel bintang 3 di Nusa Dua yang sangat populer. Fasilitas yang ditawarkan yaitu semua kamar dilengkapi dengan AC, Wi-Fi gratis di semua area hotel, TV dengan layar datar, kulkas, mini bar dan brankas penyimpanan. Setiap kamar juga memiliki teras yang di desain menghadap ke taman untuk digunakan sebagai tempat bersantai atau sambil menikmati minum kopi atau teh.
Untuk fasilitas umum terdapat kolam renang outdoor yang luas dan fasilitas spa. Selain itu, juga terdapat layanan antar jemput gratis menuju resort Nusa Dua yang ditawarkan secara gratis. Bahkan, ada juga ada layanan antar jemput dari bandara dan dry cleaning yang bisa dipesan melalui staf dengan menambah biaya tambahan. Sedangkan restoran yang ada di hotel ini menawarkan menu Indonesian dan western. Untuk harga hotel yang ditawarkan mulai dari Rp. 702. 800 ribu an untuk per nightnya dan letaknya di Blok T, Kawasan BTDC Nusa Dua/Benoa, Bali.
Novotel Bali Benoa Hotel
Hotel ini merupakan hotel bintang 4 yang populer di Bali dan banyak sekali pengunjungnya. Letaknya di Jalan Pratama Tanjung Benoa. PO. Box 39 Nusa Dua/Benoa, Bali. Hotel ini terdiri dari 187 kamar ber Ac dan lengkap dengan fasilitas lain seperti luxury bed, wardrobe, mini bar, telephone, kamar mandi dalam lengkap dengan shower dan perlengkapan mandi. Hotel ini memiliki 3 kolam renang outdoor, 3 restoran dan 2 bar, gym, a kid club dan perawatan spa.
Itulah 3 daftar hotel di kawasan BTDC Nusa Dua yang dapat Anda pilih sebagai tempat untuk bermalam jika berkunjung ke Bali. Untuk kawasan wisata lainnya di Bali, Anda bisa lihat daftar hotel di Bedugul dan penginapan di Canggu yang fasilitasnya juga tak kalah dengan hotel-hotel bintang 5 di Bali. Semoga aktivitas atau liburan Anda menyenangkan.
Tweet