New Selo
Foto tempat wisata New Selo. Kawasan wisata alam yang terletak di lereng gunung Merapi, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Merupakan jalur pendakian, serta tempat favorit untuk melihat pemandangan Gunung Merapi dan Merbabu dari pos pengamatan serta Oemah Bamboo.
Desa Wisata di New Selo
New Selo merupakan obyek wisata yang terletak di lereng gunung Merapi-Merbabu, keindahan alam dan pemandangan yang disuguhkan begitu memikat dan memanjakan mata. Anda akan melihat pesona Gunung Merapi dan Merbabu di depan mata. Selain pemandangannya, Anda bisa mendapatkan sayuran segar dengan mudah dan bisa dipetik sendiri. Bagi pengunjung dari luar daerah, Anda bisa mendapatkan homestay dengan harga variatif, ada 59 homestay disini. Serta oleh-oleh khas Selo yaitu jadah dan tempe bacem yang bisa Anda bawa pulang sebagai buah tangan untuk keluarga di rumah.
Di obyek wisata New Selo terdapat desa wisata yang berada pada ketinggian 1600 sampai 1800 mdpl. Ketinggian tersebut membuat desa ini memiliki udara yang sejuk dan dingin dengan rata-rata suhu 17 hingga 20 derajat celcius. Desa tersebut menawarkan suasana alami pedesaan berlatar Gunung Merapi-Merbabu. Pengunjung juga bisa menonton kesenian tradisional di desa-desa tersebut, antara lain ketoprak, topeng ireng, reog ponorogo, jatilan, kuda lumping, tari prajuritan, dan tradisi sedekah gunung merapi setiap tahun sekali.
Sembari menikmati pemandangan alam yang hijau, tidak ada salahnya bermain-main sedikit karena obyek wisata ini menyediakan fasilitas outbound berupa flying fox, fun game serta pos new selo untuk mengamati gunung merapi. Benar-benar lokasi wisata menyenangkan dan menentramkan. New Selo merupakan pilihan wisata yang tepat untuk menghilangkan penat.
Lihat juga Daftar Obyek Wisata di Boyolali lainnya.